Kamis, 18 April 2013

PEMBAGIAN DEVIDEN

Juni, Bank Mandiri Bayar Dividen

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Mandiri akan membayarkan sisa dividen pada pemegang saham pada 28 Juni mendatang. Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Bank Mandiri yang digelar di Plaza Mandiri, Senin, memutuskan akan membayar sisa deviden sebesar Rp 2,1 triliun.
Salah satu Direktur Bank Mandiri, Pahala N Mansury mengatakan jumlah ini merupakan sisa deviden yang harus dibayarkan dari total deviden sebesar Rp 2,5 trilyun atau setara dengan Rp 119 per lembar saham. Tahun lalu, Bank Mandiri telah membayarkan deviden ad interim sebesar Rp 403 miliar atau setara Rp 19 per lembar. RUPS Tahunan Bank Mandiri menyepakati penggunaan 35 persen dari laba bersih tahun 2009 sebesar Rp 7,2 triliun sebagai dividen. Jumlah dividen ini tak berubah dari tahun lalu dengan sejumlah pertimbangan.
"Pertimbangannya, untuk melakukan penumpukan modal. Karena setiap melakukan ekspansi Rp 100 triliun itu kan ada penurunan 0,7 persen dari rasio kecukupan modal, pembagian dividen juga beresiko menurunkan modal," ungkapnya. Pembayaran deviden pada tanggal 28 Juni mendatang menunggu waktu keluarnya recording date pada tanggal 14 Juni 2010. 


Telkom Bagi Deviden 50 Persen

JAKARTA, KOMPAS.com — PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) berencana akan membagikan deviden kepada para pemegang saham sebesar 50 persen pada tahun ini. "Untuk membagikan deviden masih sekitar 50 persen," kata Dirut TLKM Rinaldi Firmansyah, di Jakarta, Senin (23/3). Ia mengatakan, besaran pembagian deviden tersebut dipicu oleh anggaran belanja modal (capital expenditure/capex) perseroan tahun ini yang besar, atau sekitar 2 miliar dollar AS. "Angka ini masih besar dibandingkan lainnya yang menurunkan capex tahun ini," ujarnya.
Nantinya, pembagian deviden juga dengan memperkuat jaringan dan meningkatkan kualitas di tengah persaingan. Lebih jauh ia memproyeksikan net profit akan mengalami pertumbuhan dibandingkan tahun lalu serta pertambahan pelanggan baru sekitar 20-25 juta.

Dari Laba 2011, Matahari Departement Store Tidak Bagikan Deviden

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan PT Matahari Department Store Tbk (MDS) memutuskan untuk tidak membagikan deviden dari laba tahun 2011. Rapat menyetujui rencana penggunaan laba tahun buku 2011 yang sebesar Rp 465,6 miliar sebagai saldo laba. "Untuk dana cadangan sebagaimana diatur dalam UU PT, kita menyisihkan satu persen dari laba bersih 2011 atau sebesar Rp 4,7 miliar. Sisanya sebesar Rp 460,9 miliar disepakati pemegang saham untuk dibukukan sebagai saldo laba," papar Miranti Hadisusilo, Direktur PT Matahari Department Store, Tbk dalam paparan publik perseroan, di Jakarta, Jumat (22/6/2012).
Perseroan tidak melakukan pembagian deviden dari laba 2011. Ini karena perseroan merencanakan pembukaan 12-15 toko baru pada tahun ini. Dari total target itu, sebanyak lima gerai baru akan dibangun di Jawa dan sisanya di luar Jawa. Belanja modal yang diperlukan per toko sekitar Rp 15-Rp30 miliar. "Seperti di Papua nanti kita akan bangun dua toko. Rencanaya satu gerai dulu kita bangun di akhir tahun ini, sisanya di tahun depan," tambah CFO Matahari Department Store, Richard Gibson.
Adapun total belanja modal perseroan pada tahun ini sebesar Rp 400 miliar. Sumber dananya berasal dari internal perseroan.
"Jadi sekitar 75 persen capex (belanja modal) untuk pembiayaan toko baru dan renovasi toko lama," ucap Richard. Secara keseluruhan, Matahari Departement Store menargetkan penjualan bersih di atas Rp 10 triliun tahun 2012. Adapun sepanjang kuartal I-2012, perseroan meraih laba usaha sebesar Rp 207,2 miliar. Naik 30,7 persen dari periode yang sama 2011. Sedangkan laba bersih tercatat Rp 45 miliar pada tiga bulan pertama tahun ini.


Pembagian Deviden Bank Rakyat Indonesia (BRI)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Pemegang Saham Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyetujui usulan rasio pembagian dividen atau dividend pay-out ratio pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan BRI Tahun 2013 (RUPST) sebesar 30 persen. Dengan demikian, dividen yang dibagikan pada 2012 mencapai Rp5,5 triliun dari laba bersih sebesar Rp 18,5 triliun.
Dalam RUPST BRI 2013 juga ditetapkan penggunaan laba bersih BRI Tahun Buku 2012 untuk Cadangan Tujuan guna mendukung investasi sebesar 14 persen atau Rp 2,5 triliun. Sehingga sisa laba bersih Tahun Buku 2012 sebesar 56 persen atau Rp 10,3 triliun akan menambah laba ditahan BRI. Nilai dividen yang dibagikan dalam 3 tahun terakhir mengalami peningkatan. Pada 2010 nilai dividen Rp. 93,01,- per lembar saham meningkat sebesar 31,5 persen menjadi Rp. 112,28,- per lembar saham di 2011. Pada tahun ini meningkat sebesar 84,2 persen menjadi Rp. 225,232 per lembar saham.
Peningkatan laba yang dicapai pada tahun 2012 yang lalu merupakan hasil nyata dari transformasi bisnis yang dilakukan BRI selama ini, yaitu memperkuat fokus pada segmen Mikro, Kecil, dan Menengah. Bank BRI juga  memperluas jaringan unit kerja dan e-channel, serta melakukan pengembangan e-banking, termasuk juga produk dan layanan berbasis IT lainnya.










Rabu, 17 April 2013


Jenis-Jenis Virus Komputer, Cara Kerja dan Cara Mengatasinya



 

   A.   Virus pada komputer

           Virus komputer merupakan program komputer yang dapat menggandakan atau menyalin dirinya sendiri dan menyebar dengan cara menyisipkan salinan dirinya ke dalam program atau dokumen lain. Virus komputer dapat dianalogikan dengan virus biologis yang menyebar dengan cara menyisipkan dirinya sendiri ke sel makhluk hidup. Virus komputer dapat merusak (misalnya dengan merusak data pada dokumen), membuat pengguna komputer merasa terganggu, maupun tidak menimbulkan efek sama sekali.
·          

B.          Cara kerja

Virus komputer umumnya dapat merusak perangkat lunak komputer dan tidak dapat secara langsung merusak perangkat keras komputer tetapi dapat mengakibatkan kerusakan dengan cara memuat program yang memaksa over process ke perangkat tertentu. Efek negatif virus komputer adalah memperbanyak dirinya sendiri, yang membuat sumber daya pada komputer (seperti penggunaan memori) menjadi berkurang secara signifikan. Hampir 95% virus komputer berbasis sistem operasi Windows. Sisanya menyerang Linux/GNU, Mac, FreeBSD, OS/2 IBM, dan Sun Operating System. Virus yang ganas akan merusak perangkat keras.

C.     Jenis-jenis Virus pada komputer

            Virus komputer adalah sebuah istilah umum untuk menggambarkan segala jenis serangan terhadap komputer. Dikategorikan dari cara kerjanya, virus komputer dapat dikelompokkan ke dalam kategori sebagai berikut:

1. Discusx.vbs
Virus VBScript yang satu ini, memiliki ukuran sekitar 4.800 bytes. Dia akan mencuba menginfeksi di beberapa drive di komputer Anda, termasuk drive flash disk, yang jika terinfeksi akan membuat file autorun.inf dan System32.sys.vbs pada root drive tersebut.

2. Reva.vbs
Lagi, virus jenis VBScript yang lumayan banyak dikeluhkan oleh beberapa pembaca. Ia akan mencuba menyebarkan dirinya ke setiap drive di komputer Anda termasuk drive flash disk. Pada drive terinfeksi akan terdapat file reva.vbs, autorun.inf, dan shaheedan.jpg. Selain itu, ia pun akan mengubah halaman default dari Internet Explorer agar mengarah ke situ http://www.arrahmah.com.

3. XFly
PC Media Antivirus mengenali dua varian dari virus ini, yakni XFly.A dan XFly.B. Sama seperti kebanyakan virus lokal lainnya, ia dibuat menggunakan Visual Basic. Memiliki ukuran tubuh sebesar 143.360 bytes tanpa di-compress. Dan ia dapat menyamar sebagai folder, file MP3 WinAmp atau yang lainnya dengan cara mengubah secara langsung resource icon yang ada pada tubuhnya. Ini akan lebih memyukarkan user awam dalam mengenalinya. Pada komputer terinfeksi, saat menjalankan Internet Explorer, caption-nya akan berubah menjadi “..:: x-fly ::..”, dan saat memulai Windows pun akan muncul pesan dari si pembuat virus pada default browser. Atau setiap waktu menunjukan pukul 12:30, 16:00, atau 20:00, virus ini pun akan menampilkan layar hitam yang juga berisi pesan dari si pembuat virus.

4. Explorea
Virus yang di-compile menggunakan Visual Basic ini hadir dengan ukuran sekitar 167.936 bytes, tanpa di-compress. Menggunakan icon mirip folder standard Windows untuk mengelabui korbannya. Virus ini akan menyerang Registry Windows Anda dengan mengubah default open dari beberapa extension seperti .LNK, .PIF, .BAT, dan .COM. Pada komputer terinfeksi, disaat-saat tertentu terkadang muncul pesan error, contohnya pada saat membuka System Properties.

5. Gen.FFE
Gen.FFE atau pembuatnya menamakan Fast Firus Engine merupakan salah satu program Virus Generator buatan lokal. Dengan hanya menggunakan program ini, tidak dibutuhkan waktu lama untuk dapat menciptakan virus/varian baru. Virus hasil keluaran program ini menggunakan icon mirip gambar folder standard bawaan Windows. Ia pun akan memblok akses ke Task Manager, Command Prompt, serta menghilangkan beberapa menu di Start Menu. Ia juga akan membaca caption dari program yang aktif, apabila terdapat string yang berhubungan dengan antivirus maka program tersebut akan segera ditutup olehnya
.
D.    Jenis-jenis Antivirus

1. Microsoft Security Essentials
Unggul dalam bidangnya membuat Microsoft tampil terdepan untuk sebuah antivirus yang tersemat di operasi sistem Windows 7 besutannya. Melindungi PC sepanjang waktu dari serangan virus, spyware, dan program merugikan lainnya. Microsoft security essentials ini tentu saja gratis anda gunakan. Kabarnya antivirus dari Microsoft muncul kekhawatiran dari antivirus lainnya sebab keunggulan yang ditawarkan sudah menyamai versi Premium dan sangat mudah digunakan.

2. Avast Free Antivirus
Avast antivirus ini tersedia dalam 2 versi gratisan dan berbayar. Hadir sangat lengkap melindungi komputer dari serangan virus dan sebangsanya. Mesin satu ini dilengkapi pula senjata melawan spyware, firewall, mengidentifikasi website yang terkandung virus, dan antispam sebagai perlindungan ganda komputer anda. Sangat muda digunakan dan aman untuk semua sistem komputer.

3. AVG Free Antivirus
Siapa yang tidak kenal dengan AVG, sudah malang melintang di dunia program antivirus berbagai penghargaan di sabetnya. Kenyang akan pengalaman sebagai musuh virus, layak dijadikan perhatian utama kita kali ini sebagai antivirus top dan ampuh melindungi komputer pribadi. Meski gratis layanannya tidak kalah juga dengan versi premium lainnya anda juga bisa mengupgradenya menjadi premium dengan mudah sekali jika anda mau. AVG sangat praktis dan mudah digunakan proses installnya juga hanya butuh beberapa menit saja.

4. Avira AntiVir Personal
Salah satu program ampuh yang juga diminati di pasar software antivirus sebab sangat bagus kinerjanya dalam mendeteksi serangan virus, spywarem dan rootkit threat. Juga ampu mendeteksi berbagai malware yang mengganggu. Sayangnya, versi gratisan ini tidak bisa otomatis melacak datangya email yang masuk yang dikhawatirkan disusupi oleh virus jahat. Sehingga anda harus melakukan proses pemindaian secara konvensional.

5. Panda Cloud Antivirus
Anti virus gratis pertama dan terlengkap yang menawarkan perlindungan dari virus, spyware, rootkit, dan adware. Panda antivirus sudah support untuk Windows & (32 dan 64bit)

6. Comodo Firewall + Antivirus
Namanya Comodo Firewall dan antivirus kini berganti nama menjadi Comodo Internet Security. Comodo Internet Security 4.0 mengkombinasikan sistem registry komputer – komputer untuk melacak dan melawan malware yang bertebaran di internet.

7. ClamWIn Free Antivirus
Antivirus gratisan dari ClamWin bisa berjalan di operasi sistem Windows 7/ Vista/ XP/ Me/ 2000/ 98 dan Windows Server 2008 dan 2003.

8. Free eScan Antivirus Toollit Utility
eScan Antivirus Toolkit 12 kompatibel dengan Windows 7 (32 dan 64bit). Program antivirus ini bisa scanning dan membersihkan virus, spyware, adware dan berbagai malware merugikan komputer. Asyiknya, eScan Antivirus adalah program portable yang bisa dijalankan di CD atau flasdisk serta mudah cara menggunakannya.